Boomingnya Bisnis Kurma Tropis di Indonesia

Kampung Kurma dan Kurma Tropis. Siapa sih yang tak mengenal buah kurma? Buah yang satu ini memang sudah begitu populer baik di Indonesia maupun di luar negeri. Meskipun buah kurma ini bisa dibilang kurang cocok untuk di kembangkan di daerah tropis yang ada di Indonesia. Namun nyatanya kini buah kurma ini bisa di budidayakan di Indonesia. Meskipun biasanya buah ini di ekspor dari Arab dan sekitarnya untuk di datangkan ke Indonesia. Berkat perkembangan ilmu pertanian yang semakin maju kini kurma bisa hidup dan juga berbuah pada daerah-daerah tropis yang berada di wilayah Indonesia.
Tentunya hal ini serasa tidak di sangka sekali. Kini Thailand menjadi pelopor yang utama kurma bisa tumbuh didaerah yang tropis. Bahkan kurma tropis ini buahnya  juga tidak kalah jika kita bandingkan dengan kurma jenis lain yang umumnya telah di kembangkan pada daerah timur tengah sana.biasanya kurma tropis ini bisa berbuah dengan jangka waktu 3 tahun mulai dari awal anda menanamnya. Apalagi saat ini untuk mendapatkan bibit kurma tropis ini sangatlah susah meskipun kemungkinan ada, bibit kurma tropis ini pasti dijual dengan harga yang begitu mahal.

Budidaya kurma tropis bisa dilakukan di Indonesia

Untuk saat ini bibit kurma tropis yang asli hanya bisa di buat oleh negara Thailand. Meskipun di Indonesia ada biasanya mereka juga mengambil dari negara tersebut. Sebagian besar para petani kecil yang ada di Indonesia berusaha membuat bibit kurma ini hanya saja hasilnya tidaklah sebagus negara tetangga. Meskipun saat ini para petani belum mampu menghadirkan bibit yang berkualitas namun seiring dengan perkembangan zaman pastinya pertanian yang ada di Indonesia akan mampu mengembangkan bibit dari buah kurma ini dengan hasil yang lebih baik.

Meskipun hanya dalam skala kecil, kini sudah ada petani yang telah berhasil membudidayakannya. Ya meskipun masih kalah dengan negara di timur tengah yang mampu membudidayakan buah kurma dalam skala yang berhektar-hektar tentunya ini suatu kebanggaan bagi Indonesia yang bisa membudidayakannya. Jika kita melihat peluang usaha untuk budidaya kurma ini terbiang menjanjikan sekaii. Mungkin saat ini kurma yang telah datang di indonesia berasa dari negara timur dengan harga yang cukup mahal bahkan buahnya pun tidak bisa segar sebab banyaknya proses dalam pengemasannya.
Berbeda lagi jika kurma yang berasal dari dalam negeri dimana anda bisa mendapatkan buah yang bagus bahkan lebih segar. Untuk masalah harganya juga bisa di sesuaikan dengan produk yang berasal dari dalam negeri. Pastinya mereka para petani yang membudidayakan buah kurma tropis ini tidak akan takut buahnya tidak laku. Sebab banyak sekali para pembeli yang suka sekali dengan buah yang satu ini.

Peluang bisnis kurma tropis yang semakin booming di Indonesia

Berkat banyaknya orang yang menjadi peminat buah kurma tersebut, pantas saja banyak yang ingin meraup keuntungan dari bisnis buah kurma tropis ini. Saat ini buah ini sudah booming di berbagai tempat bahkan bisa dibilang telah hadir yang namanya kampung kurma di berbagai daerah. Lantas dimana sajakah kampung kurma yang telah terkenal mampu membudidayakan buah kurma tropis yang berkualitas?
Ada beberapa kampung kurma yang telah di kenal banyak orang dimana kampung tersebut telah menghadirkan kurma dengan kualitas yang bagus. Seperti halnya kampung kurma Sukabumi, kampung kurma Cirebon, kampung kurma Jasinga dan juga kampung kurma Cipanas. Bahkan kini pembibitan dengan biji dari buah kurma tropis ini telah berhasil dilakukan bahkan juga sudah di sebar luaskan hingga ke berbagai daerah. Produktifitas untuk pohon kurma ini memang lumayan lama bisa mencapai 100 tahun bahkan dalam satu pohonnya ini bisa memproduksi sekitar 200 hingga 3000 kg per pohonnya.

Tentunya namanya pohon juga harus dirawat dengan baik bahkan dilakukan pemupukan secara teratur supaya buahnya sesuai dengan yang kita harapkan. Sebagai petani harus bisa membudidayakan kurma tropis ini supaya hasilnya berkualitas seperti dari negeri Thailand. Meskipun awalnya hanya dari penanaman bijinya saja jika perawatannya bagus dan teratur tentunya hasil buah kurmanya juga berkualitas.

Komentar

Postingan Populer